Weblog Kumpulan Tugas, Kumpulan Makalah, Tutorial Blogger, Info SEO, Tips & Trick.

Cara Menulis Artikel Berstandar SEO Friendly

Cara Menulis Artikel Berstandar SEO Friendly

Menulis Artikel SEO Friendly

Membuat sebuah artikel dengan kualitas SEO sebenarnya sederhana. Pada artikel kali ini, saya akan membahas 8 poin penting dalam menulis artikel dengan kualitas SEO Friendly. Bagaimana cara membuat artikel postingan yang benar ??? Usahakanlah untuk membuat artikel berkualitas dari kata kunci yang tertarget dengan keyword pada search engine. Setelah menentukan kata kunci utama, kita dapat menentukan sebuah tema yang tepat untuk judul artikel kita. Dibawah ini saya berikan 8 poin penting yang wajib anda ketahui dalam menulis artikel :
1. Pemilihan Judul Artikel yang Tepat
Tahap pertama adalah menentukan sebuah judul yang tepat dalam sebuah artikel yang ingin kita buat. Bagaimana cara menentukan judul artikel posting ini ? Seperti yang dijelaskan tadi, kita harus menentukan tema terlebih dahulu agar dapat membuat sebuah judul yang baik. Cobalah buat judul artikel dengan panjang kata 4-8 Keyword Utama. Berdasarkan SEO On Page 2013 yang saya terima, 4-8 Keyword utama yang disusun menjadi sebuah Judul adalah yang pertama kali akan diindex terlebih dahulu dihalaman peringkat 1 Google.

2. Gunakan Judul yang Banyak dicari tetapi Pesaingnya Sedikit
Bukan hanya usaha didunia nyata yang banyak pesaingnya namun usaha didunia maya pun banyak pesaingnya, yang kita harapkan adalah pesaing yang sedikit namun pencarinya yang banyak. Jika pesaing dari kata kunci yang kita target itu sedikit bahkan tidak ada saingannya sama sekali, namun banyak orang cari, maka dengan sedikit back link pun blog sahabat akan tampil di kolom pencarian search engine pada posisi pertama. Tetapi kalau kita mencari kata kunci yang tidak ada saingannya, tapi banyak dicari orang itu sulit sekali bahkan tidak ada, semua kata kunci di internet ada saja saingannya walaupun sedikit, yang kita cari adalah pesaing yang sedikit, agar kita tidak begitu capek dalam mengoptimalkan blog kita supaya masuk posisi halaman pertama Google.

Berikut Contoh dalam mencari pesaing di Google
Contohnya saya ingin mencari pesaing dengan kata kunci “belajar tutorial dan seo”
Setelah saya ketikan di google, maka hasilnya :
search google
Ada Sekitar 1,360,000 hasil (0.37 detik) jumlah pesaing dengan kata kunci “belajar tutorial dan seo”

Tips Untuk Mencari kata kunci yang pesaingnya sedikit
Usahakan kata kunci yang ditarget untuk pemula yaitu yang pesaingya dibawah 500.000 atau lebih sedikit dari itu, tapi yang pencarinya masih banyak. Bidik kata kunci yang pesaingnya yang mempunyai page rank dibawah 3 agar blog kita bisa tampil di halaman pertama, dan tidak begitu sulit untuk mengoptimalkannya.

3. Memilih URL Artikel (Permalink)
Pada umumnya setiap kali kita telah selesai menentukan sebuah judul artikel, maka secara otomatis blogger akan memberikan Permalink yang berada pada bagian sidebar halaman Post Setting blog kita. Dibagian kanan Anda saat melakukan posting ada menu berisi Labels, Schedule, Permalink, Location, Option. Pada bagian Permalink / tautan permanen, ada yang sudah auto url artinya url telah ditentukan berdasarkan judul artikel. Kita juga dapat mengubahnya dengan mengklik bagian Custom Permalink / Tautan Permanen Khusus. Anda tinggal mengisi url apa yang sesuai target dengan judul artikel Anda. Ini akan lebih menjadi efektif daripada automatic permalink.

4. Gunakan Label di setiap artikel
Pada saat menulis artikel, jangan lupa untuk memberinya Label sesuai kategori artikel apa yang ditulis.

5. Pembuatan Artikel Sesuai Standar SEO Friendly
Dalam membuat artikel yang SEO Friendly dibutuhkan beberapa kriteria optimization berikut ini :
  • Panjang artikel minimal 350 kata.
  • Setiap kata kunci minimal diulangi sebanyak 3 kali dan maksimal 5 kali.
  • Kata kunci bersifat umum harus diberi Bold atau Italic atau Underline, Pilih salah satu. Sedangkan kata kunci utama harus disertai Bold, Italic, Underline dan URL Link Aktif.
  • Gunakan bahasa yang baku, baik, dan benar sesuai kaidah Bahasa Indonesia.
  • Jangan lupa untuk menggunakan salah satu frasa Tag H1, H2 atau H3 pada artikel tersebut.
  • Gunakanlah Metode Dedikatif, Induktif dan Intelektif. Dimaksudkan untuk menempatkan kata kunci utama di paragraf pertama, paragraf terakhir, paragraf isi, atau di Paragraf awal dan akhir.
6. Pasanglah attribut Gambar pada artikel tersebut.
Dalam pencarian di search engine tidak hanya penelusuran berdasarkan Web melainkan juga berdasarkan Image / Gambar maka dari itu, berilah nama gambar yang sesuai dengan judul dan tidak terlalu panjang.

7. Memasang Link Internal didalam Artikel.
Dalam membangun halaman blog yang SEO On Page, membuat sebuah Links Internal adalah hal yang harus dilakukan pada setiap artikel. Caranya adalah dengan membuat keterkaitan antar artikel di blog Anda dengan berisi link menuju artikel tersebut. Maka para pembaca pun akan mengikuti jejak yang ditinggalkan apabila mereka belum mengerti dan memahaminya.

8. Buatlah sebuah artikel yang bermanfaat untuk orang lain dan tidak memaksa.
Artikel yang anda buat disini haruslah bermanfaat bagi orang, jika tidak percuma saja Anda membuatnya. Buatlah artikel yang menarik dan unik karena inilah yang paling disukai oleh google.

Kedelapan Poin Penting dalam menulis artikel berkualitas SEO Friendly seperti diatas dapat Anda terapkan ke dalam optimisasi pembuatan postingan yang baik. Semoga pembaca dapat memahami dalam menentukan judul artikel yang tepat dan sesuai keywords. Mudah-mudahan halaman blog Anda dapat terindex dengan cepat dan menjadi blog peringkat 1 di Google. Sekian dulu yahh sobat... selamat mencoba.

Tolong bantu saya klik Tombol Vote ini...


Unknown | | 11 komentar

11 komentar

agak sulit juga ya mas untuk menulis artikel standar seo friendly. bisa dicoba nich tips nya :)

Balas

yesss dapat pertamax..

hehehhe

Balas

Yahh... gitulah mbak. hehehe... :D
Makasih sudah berkunjung...

Balas

Yeee... kesabet duluan tuh sama mbak ririn. :D
Tapi, makasih banyak juga bro atas kunjungannya...

Balas

waaaah padahal waktu saya comment gak ada comment sama sekali
gagal deh dapat pertamax, gara-gara mbak ririn

hehehehehehe

Balas

1 lagi, cari judul yang banyak dicari orang dan pesaingnya sedikit :)

Balas

Hahaha... laen kali lagi. :D

Balas

Wahh... iya gan, ada masukan nih dari mbak dwi. makasih masukannya mbak... :)

Balas

wadduh... aturannya byk skali... kalo ane sih maunnya yg simple aj.. sperti template yg ane pake skrg... hasil karyanya tuh..sob..

(trnyata adatong jagonya celebes..ewako sampu) heheheh

Balas

Susah juga buat artikel yang berstandar seo :D
tapi kalu kita sering melakukannya pasti bisa ^_^

"Bisa Karna Terbiasa" hehehhehe

Mantap sob :))

Balas

Wah infonya sangat bermanfaat sekali gan. izin nyimak ya gan dan jangan lupa update terus artikelnya. Oh iya sob, kapan-kapan saya akan mampir lagi jika ada waktu luang. hehehehehe. jangan lupa di update terus ya blognya. salam kenal.
Tips Menulis Artikel Berkualitas Standar SEO
Thanks.

Balas

Komentar yang menyertakan link aktif, iklan, atau titip link, akan dimasukan ke folder SPAM.

Previous Posts Next Posts Homepage